Ada yang tidak bisa lepas dari tangan mama, ada yang clingak-clinguk memastikan mamanya ada di barisan orangtua saat perkenalan guru dan ada yang takut-takut untuk bersalaman dengan para teacher bahkan ada yang cuek saja tanpa ragu memasuki sekolah, yup! Begitulah suasana adek-adek kita siswa baru di kelas 1 SD DEK di hari pertama sekolah mereka siang ini.
Sekitar pukul 12 satu persatu siswa baru berdatangn ke Jl. A. Yani no 49, Padang. Antara excited dan nervous, siswa baru yang didampingi orang tua masing-masing mulai mendatangi papan mading untuk mencari tau penempatan kelas mereka. Berbekal perlengkapan serba baru, adek-adek kita terlihat sudah siap untuk menjadi siswa SD dengan seragam putih merahnya.
Tepat pukul 1 siang, lonceng berbunyi. Disejajarkan dengan kakaknya kelas 2, siswa-siswi baru kelas 1 SD DEK mulai berbaris dengan rapi. Mulanya masi banyak yang bingung dengan greeting seperti “good afternoon” dan “how are you” maupun aba-aba yang diberi leader, seperti “attention”, “space”, maupun “at ease”, namun berkat kesabaran dari Teacher Mince selaku Master of Ceremony, pelan-pelan adik-adik kita mulai mengerti.
Satu persatu teacher-teacher di SD DEK maju ke depan dan diperkenalkan sesuai kelas maupun bidang studi yang diajarkan. Tak lama berselang, siswa-siswi baru mulai masuk ke kelas dan siang mengikuti orientasi mini.
Dalam orientasi mini di kelas, siswa diajarkan mengenai hal-hal kecil, seperti greeting dan intruksi dalam bahasa Inggris sederhana serta beberapa aturan dalam belajar. Selanjutnya, seperti sudah menjadi tradisi, siswa baru akan diajak bermain kereta api. Eits, bukan bermain sungguhan, tapi sebuah trik jitu agar mereka bersemangat mengikuti tour mengelilingi setiap ruang yang ada di SD DEK, seperti ruang guru, ruang belajar, labor komputer, ruang photocopy, yayasan dan toilet. Walaupun tidak semua bisa benar-benar fokus menikmati tour, but it’s fun.
Setelah tour selesai, siswa kembali ke kelas masing-masing dan siap menerima pembelajaran.
#pelajar #siswa #sekolahdasar #guru #sd #pendidikan #haripertamasekolah #orientasi #anaksd #belajar #student #school #education #creative #fun #study #orientation #teacher